A. Membaca basmalah
Bacaan basmalah kita ucapkan sebelum kita melakukan suatu pekerjaan
Lafalnya yaitu “Bismillahirrahman nirrahim”
Artinya :
“Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang”
Lafal bismillahirrahman nirrahim terletak di awal surat Al-Fatihah.
Bismillahirrahman nirrahim disebut bacaan basmalah
Dengan membaca basmalah insyaallah setiap pekerjaan yang kita lakukan akan mendapat keberkahan dari Allah.
B. Melafalkan Quran Surat Al-Fatihah
Surat Al-Fatihah diturunkan di Mekah
Surat Al-Fatihah disebut ummul quran
Umul quran artinya induknya Al-Quran
Al-Fatihah artinya pembuka
Surat Al-Fatihah disebut juga ummul kitab
Surat Al-Fatihah disebut juga assab’ul masani
Assab’ul masani artinya tujuh ayat yang dibaca berulang-ulang
بِسۡمِ ٱللَّهِ ٱلرَّحۡمَٰنِ ٱلرَّحِيمِ ١
Bismillahir rahmanir rahim(i).
Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.
ٱلۡحَمۡدُ لِلَّهِ رَبِّ ٱلۡعَٰلَمِينَ ٢
Alhamdu lillahi rabbil 'alamin(a).
Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam.
ٱلرَّحۡمَٰنِ ٱلرَّحِيمِ ٣
Ar rahmanir rahim(i).
Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.
مَٰلِكِ يَوۡمِ ٱلدِّينِ ٤
Maliki yaumid din(i).
Yang menguasai di Hari Pembalasan.
إِيَّاكَ نَعۡبُدُ وَإِيَّاكَ نَسۡتَعِينُ ٥
iyyaaka na’budu wa-iyyaaka nasta’iinu.
Hanya Engkaulah yang kami sembah, dan hanya kepada Engkaulah kami meminta pertolongan.
ٱهۡدِنَا ٱلصِّرَٰطَ ٱلۡمُسۡتَقِيمَ ٦
ihdinaa alshshiraatha almustaqiima.
Tunjukilah kami jalan yang lurus,
صِرَٰطَ ٱلَّذِينَ أَنۡعَمۡتَ عَلَيۡهِمۡ غَيۡرِ ٱلۡمَغۡضُوبِ عَلَيۡهِمۡ وَلَا ٱلضَّآلِّينَ ٧
shiraathalladziina an’amta ‘alayhim ghayrilmaghdhuubi ‘alayhim walaaldhdhaalliina.
(yaitu) Jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat kepada mereka; bukan (jalan) mereka yang dimurkai dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat.
C. Menghafal Surat Al-Fatihah
Menghafal surat Al-Fatihah itu sangat mudah
Ketekunan dan kesabaran dibutuhkan agar kita daat menghafal dengan cepat
Dibuat oleh : Maryati, S.Pd.I
---------------------------------------